Pages

ads ads ads ads ads ads ads ads

Selasa, 17 Mei 2011

Shell Pada Sistem Operasi Linux dan Editor vi

Praktikum Sistem Operasi 26
A. T U J U A N
1. Menggunakan shell pada system operasi Linux
2. Menggunakan pipeline, regular expression dan redirection.
3. Menggunakan teks editor vi, dan mengerti fungsi dari tiap kunci yang ada
dalam teks editor ini
B. DASAR TEORI
Pipeline
Pada Linux, hasil keluaran suatu proses program dapat diberikan sebagai
input pada proses lainnya. Tanda vertical bar (|) adalah tanda yang digunakan
untuk pipeline. Penggunaan pipeline pada perintah-perintah Linux tidak terbatas.
Regular Expression
Regular expression adalah cara untuk menentukan sebuah pola karakter
untuk pencarian dan pemfilteran. Dengan regular expression, kita tidak harus
menentukan pola karakter yang eksak.
Untukmenggunakan regular ekspression, kita harus mengenal karakterkarakter
khusus yang memiliki arti tersendiri jika digunakan di dalam pola
regular ekspression.
Praktikum
4
Shell Pada Sistem Operasi Linux
dan Editor vi
Praktikum Sistem Operasi 27
Karakter Arti
. Cocok dengan sembarang satu karakter
* Cocok dengan sembarang lebih dari satu karakter
^ Cocok dengan awal baris
$ Cocok dengan akhir baris
\< Cocok dengan awal kata \> Cocok dengan akhir kata
[ ]
Cocok dengan salah satu karakter yang terdapat
di dalam kurung siku
[^ ]
Cocok dengan salah satu karakter yang tidak
terdapat pada kurung siku
\ Karakter selanjutnya akan dianggap literal
Redirection
Pada UNIX terdapat istilah standard input, standard output, dan standard
error. Standard input adalah masukan atau input standard dari suatu perintah
atau program. Input standar ini adalah keyboard. Standard output adalah
keluaran atau output standar dari suatu perintah atau program. Outpot standar
ini adalah layar monitor atau terminal. Standard error adalah keluaran atau
output standar jika pada program atau perintah terjadi error. Keluaran ini
berupa pesan-pesan kesalahan yang berguna bagi pembuat program atau orang
lain yang membutuhkan. Standard error biasanya dalah layar console.
Pada UNIX pula, kita dapat membelok-belokkan standard input, standard
output dan standard error menuju ke tujuan lain. Misalnya membelokkan
standard output suatu program ke file atau membelokkan standard input suatu
program dari suatu file.
Proses pembelokan ini disebut redirection, dan menggunakan symbol >
(membelokkan standard output ke file), < (membelokkan standard input dari file). Praktikum Sistem Operasi 28 Pengeditan Perintah Dengan bash shell, kita dapat mengedit suatu baris perintah cukup dengan tombol panah kiri dan panah kanan pada keyboard. Setelah selesai mengedit, kita dapat langsung menekan tomboh [ENTER] untuk menjalankan perintah. History Dengan bash shell, kita dapat memanggil kembali perintah-perintah yang pernah diketikkan sebelumnya dengan menggunakan tombol panah atas dan panah bawah pada keyboard. Setelah menemukan perintah yang dimaksud, kita dapat langsung menekan tombol [ENTER] untuk menjalankan perintah ini. Editor vi Vi adalah full screen editor, artinya editor tersebut dapat memanfaatkan fasilitas satu layar penuh. Vi mempunyai 2 buah modus, yaitu : • Command line Editor vi mengintepretasikan input sebagai instruksi untuk dieksekusi oleh editor, contoh seperti mencari teks, mengganti teks secara otomatis dan lainnya. • Editing Editor vi mengintepretasikan input sebagai teks yang akan dimasukkan ke dalam buffer editor. Pada bagian bawah layar akan tampil teks “INSERTING”. Pada awal vi dijalankan, maka program memasuki command mode. Dengan menekan tombol “i” maka akan memasuki editing. Untuk kembali ke command mode, tekan tombol Esc. Praktikum Sistem Operasi 29 Kunci-kunci teks editor vi dapat dilihat pada tabel sebagai berikut : Kunci Keterangan h Pindah kursor ke kiri satu karakter j Pindah kursor ke kanan satu karakter k Pindah kursor ke atas l Pindah kursor ke bawah o Menyisipkan teks (satu baris setelah posisi kursor) i Menyisipkan teks (di sebelah kiri posisi kursor) a Menyisipkan teks (di sebelah kanan posisi kursor) I (shift i) Menyisipkan teks (di posisi awal baris) A (shift a) Menyisipkan teks (di posisi akhir baris) Untuk keluar dari 5 model kunci insert di samping ini dan mengaktifkan kunci-kunci lain, maka kita harus menekan tombol Esc terlebih dahulu. x Menghapus 1 huruf (di sebelah kanan posisi kursor) dw Manghapus 1 kata (di sebelah kanan posisi kursor) dd Menghapus 1 baris (di sebelah kanan posisi kursor) yy Mengkopi 1 baris 2yy Mengkopi 2 baris p (Paste) Menampilkan baris kalimat yang sudah dikopi dengan kunci yy cw Mengganti 1 kata yang telah ditulis di sebelah kanan posisi kursor dengan kata lain cc Mengganti 1 baris kalimat yang telah ditulis di sebelah kanan posisi kursor dengan kalimat lain ctrl-b Mundur satu layar ctrl-f Maju satu layar ctrl-d Maju setengah layar Praktikum Sistem Operasi 30 Kunci Keterangan b Menggerakkan kursor ke kiri satu kata w Manggerakkan kursor ke kanan satu kata ^ Pergi ke awal baris $ Pergi ke akhir baris u Membatalkan perintah yang terakhir kali U Membatalkan seluruh perubahan teks pada baris tempat kursor berada :! Keluar untuk sementara dari editor vi dan menjalankan perintah yang lain :wq Write dan quite, simpan berkas dan keluar :q! Keluar vi tanpa menyimpan :se all Menampilkan semua pilihan set status :se nu Menampilkan nomor baris pada kiri layar /string Mencari string ke arah depan ?string Mencari string ke arah belakang n Meneruskan pencarian untuk arah yang sama N Meneruskan pencarian untuk arah yang berbeda C. LANGKAH - LANGKAH 1. Masuk ke sistem operasi Linux 2. Login sebagai stD3XXYYY 3. Gunakan perintah-perintah pada shell : , , wildcard, pipeline, redirection. 4. Gunakan editor vi untuk percobaan 5 . D. PERCOBAAN Percobaan 1 : Menggunakan pipelines $ ls -l /etc | more Praktikum Sistem Operasi 31 $ ls -l /etc | sort | more Percobaan 2 : Mengulang perintah sebelum atau sesudah 1. Gunakan tombol untuk mengulang perintah sebelumnya, maka didapatkan hasil sebagai berikut: $ ls -l /etc | more 2. Gunakan tombol untuk mengulang perintah sesudahnya, maka didapatkan hasil sebagai berikut: $ ls -l /etc | sort | more Percobaan 3 : Menggunakan regular expression 1. Tanda * digunakan untuk mencocokkan sejumlah karakter dengan panjang bebas $ cd $ touch contoh1 contoh2 contoh3 $ ls $ ls c* $ rm c* $ ls c* 2. Tanda ? digunakan untuk mencocokkan dengan karakter sebanyak jumlah karakter ? $ touch cth1 cth2 cth3 $ ls $ ls cth? $ rm cth? $ ls cth? 3. Tanda [] digunakan untuk mencocokkan sembarang karakter tunggal yang terdapat dalam tanda kurung siku $ touch cth4 cth5 cth6 $ ls $ rm cth[456] $ ls 4. Tanda [ - ] digunakan untuk mencocokkan sembarang karakter tunggal yang terdapat di antara tanda [ - ] dan sesudahnya $ touch cth7 cth8 cth9 $ ls $ rm cth[7-9] $ ls Praktikum Sistem Operasi 32 Percobaan 4 : Menggunakan redirection 1. Menyalin suatu file teks dengan menggunakan perintah cat $ cat > tes1
Baris pertama dari file tes1
Baris kedua dari file tes1
A
B
C
D
.
.
[Lanjutkan]
^D
$ cat tes1
$ cat tes1 > tes2
$ ls
$ cat tes2
2. Menggabungkan suatu file teks dengan menggunakan perintah cat
$ cat tes1 >> tes2
$ cat tes2
3. Menggabungkan beberapa file teks dengan menggunakan perintah cat
$ cat > tes2
Baris pertama dari file tes2
Baris kedua dari file tes2
^D
$ cat tes1 tes2 > tes3
$ ls
$ cat tes3
$ cat tes1 tes2 >> tes3
4. Mengurut file teks
$ sort < tes3 $ sort < tes3 > tes4
$ cat tes4
Percobaan 5 : Menggunakan vi
1. Memulai vi.
$ vi latihan
2. Sisipkan teks sebagai awal dari editing.
iKalimat pertama
Kalimat kedua
Kalimat ketiga
Praktikum Sistem Operasi 33
3. Sisipkan judul pada awal kalimat, diatas kalimat pertama. Gunakan kursor
arrows-key ke baris pertama. Sisipkan dengan O.
Olatihan dengan vi

4. Sisipkan pada “Kalimat kedua” dengan kata “yang” di tengah kedua kata
tersebut.
5. Sisipkan kata pada awal baris kedua. Arahkan kursor ke awal baris dengan
tanda ^ kemudian i untuk insert dan tulis “Ini adalah”.
6. Arahkan kursor pada huruf p, lalu gunakan tombol R untuk mengganti huruf
dengan huruf yang diketik sampai ditekan.
Rawal yang ditulis
7. Arahkan kursor ke depan kata “Kalimat” (huruf K), kemudian gunakan
instruksi cw, setelah itu tulis “Baris”.
cwBaris
8. Hasil yang diperoleh harusnya :
Latihan dengan vi
_
Baris awal yang ditulis
Ini adalah Kalimat yang kedua
Kalimat ketiga
~
~
E. Latihan
1. Lihat semua file dan direktori /usr per halaman
2. Lihat semua file dan dan direktori /usr dan carilah file yang mengandung kata
"passwd"
3. Daftar file dari direktory / masukkan ke dalam file xx1
4. Daftar file dari direktory /usr masukkan ke dalam file xx2
5. Daftar file dari direktory /bin masukkan ke dalam file xx3
Praktikum Sistem Operasi 34
6. Beberapa daftar file dari direktory /usr masukkan ke dalam file xx4
7. Gabunglah file xx1 dengan file xx2 dengan menggunakan perintah cat
8. Gabunglah file xx2 dengan file xx3 dengan menggunakan perintah cat
9. Siapkan file latihan dengan isi sebagai berikut :
Latihan dengan vi
_
Baris awal yang ditulis
Ini adalah Kalimat yang kedua
Kalimat ketiga
a. Hapus baris ke 2 dengan perintah dd
b. Hapus 3 baris sekaligus dengan instruksi 3dd
c. Batalkan penghapusan tersebut dengan u (undo)
10. Ketikkan text di bawah ini dengan menggunakan teks editor vi. Simpanlah
dengan nama teks.txt. Gunakan kunci-kunci vi.
Happiness doesn't always go with money.
It often happens that success comes after many failures.
I quite agree, though I never thought of this before.
I'm very happy that your health is showing signs of
improvement.
All I want is some peace and quiet.
We have visited this island year in year out and we
never get bored.
Everyone but myself, I said; to everyone else this be
clear, but not to me.
While I understand what you say, I can't agree with you.
It gives me pleasure to see you looking happy.
He has been able to tell us more about computer than
anyone can do.
Gunakan perintah di bawah ini untuk memeriksa apakah spelling dari teks
berbahasa Inggris yang anda ketikkan di atas benar atau tidak:
$ spell teks.txt

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

baca blog biasakan tinggalkan komentar, karena saya perlu kritik dan saran dari anda guna kemajuan blog saya ini..

ads Tukar Link
>>>>TERIMA KASIH ANDA TELAH BERKUNJUNG DI BLOG SUGIK>>>>>
 
Copyright (c) sugik boy - dunia info di dukung oleh kumpulan tugas kuliah - di seponsori oleh kumpullbloger